The Losers (are Winner!)


Five Guys With One Chick Againts One Bad-Ass!

Synopsis: Director Sylvain White adapts the Vertigo comic about a team of mercenaries who wage war on the CIA after they’re double-crossed in the field and left to die. Clay (Jeffrey Dean Morgan), Jensen (Chris Evans), Roque (Idris Elba), Pooch (Columbus Short), and Cougar (Óscar Jaenada) were on a blacks-ops mission in the Bolivian jungle when rogue CIA agent Max (Jason Patric) hung them out to dry. After beating the odds and surviving their ordeal, the team decides to strike back against Max even if it means sacrificing their own lives to do so. Aiding them on their treacherous suicide mission is sexy operative Aisha} (Zoe Saldana), who has her own reasons for wanting to see Max get his just deserts. But getting to Max won’t be easy, because in addition to having the CIA on his side, he’s about to spark a war that could plunge the entire globe into chaos. Their time quickly running out as Max’s plan kicks into overdrive, the Special Forces unit that everyone assumed dead arms themselves to the teeth and prepares to strike back with a vengeance. [More]

Starring: Jeffrey Dean Morgan, Zoe Saldana, Chris Evans, Idris Elba, Columbus Short

Director: Sylvain White
Screenwriter: Peter Berg, James Vanderbilt
Composer: John Ottman
Studio: Warner Bros.

salah satu film action yang kurang terdengar gaungnya di tahun ini, padahal film ini adalah adaptasi dari komik vertigo milik DC comics, komik yang menelurkan karya karya fenomenal diantaranya karakter V dalam V for vendetta yang berhasil difilmkan dengan sukses, tapi sayang memang orang kurang familiar dengan the losers ini, karena saya juga baru tahu kalau film ini adaptasi dari komik tersebut ketika menontonnya, hehe, tidak apalah yang penting bagaimanakah kesan kesan saya setelah menonton film ini? film yang sangat action movie sekali istilahnya, dan sangat amerika sekali, dibintangi oleh bintang bintang hollywood yang tidak terlalu saya kenal juga, tapi diantaranya ada si “human torch” chris evans dan “neytiri” zoe saldana ikut ambil bagian di film ini.

film action ini bisa dibilang sangat simpel dan menarik untuk ditonton, karena jalinan ceritanya pun gampang dicerna dan diikuti, the losers mengisahkan 5 orang tentara bayaran yang dijebak oleh seorang penjahat yang ternyata agen CIA juga yaitu max (patric) ketika para anggota the losers menjalankan misi mereka di bolivia, lalu clay (morgan) selaku pimpinan dari keempat temannya pun berupaya untuk membalas dendam atas perbuatan max, clay dan rekan rekannya ditingal dan dianggap mati di bolivia oleh pemerintah amerika, padahal nyatanya clay dan teman temannya masih hidup di bolivia mencari uang agar bisa kembali ke amerika, lalu tiba tiba datanglah seorang wanita misterius bernama aisha (saldana) yang secara tak sengaja bertemu clay dan berupaya untuk membantu clay dan rekan the losers nya untuk kembali ke amerika dengan syarat harus membantunya membunuh max. merasa mempunyai misi yang sama, maka clay dan the losers beserta aisha membuat rencana untuk melancarkan serangan Continue reading

Ninja Assassin!!!


RAINing Blood!!!

ninja assassin, my last review before i “shutting down” myself for a week, yap betul, sebelum saya belajar mati matian untuk sidang skripsi rabu depan tepatnya tanggal 23 desember, saya akan menutupnya dengan review film yang lumayan saya ingin tonton dari dulu premiere film ini, ninja assassin gubahan James Mcteigue, sutradara yang membuat V for Vendetta juga, yang notabene termasuk film vigilante terbaik versi saya, tidak lupa campur tangan wachowski brothers yang sama sama terlibat di film ninja assassin ini layaknya V for Vendetta, otomatis saya tidak akan melewatkannya, walaupun tema yang diangkat sekarang tidak seberat film film wachowski sebelumnya, tapi keunggulan dari ninja assassin adalah action yang nonstop dari awal sampai akhir yang banjir dengan darah dimana mana yang mungkin bukan konsumsi untuk umum juga, hehe, dan sebagai aktor utama, jangan lupakan Rain! aktris asia yang sedang naik daun, dan jangan salah pernah menjadi aktor pilihan wachowski brothers juga di speed racer walaupun porsinya tidak seberapa, jadi bisa dilihat sudah ada ikatan batin nampaknya antara mereka, hehe.

film yang bercerita raizo (rain) seorang ninja yang dididik semenjak kecil oleh “ayah” di clan ninja, yaitu ozunu clan! sayangnya clan tersebut melatih ninja untuk disewa sebagai pembunuh bayaran yang mematikan, raizo pun menyadari bahwa itu bukan jalan hidupnya, maka diapun membelot hingga akhirnya menjadi buruan ozunu clan hingga dewasa, sampai akhirnya raizo memutuskan untuk mengakhiri semuanya dengan mengincar sekaligus menghabisi “ayah” ozunu clan tersebut. plot yang simpel dan sederhana diceritakan dengan alur maju mundur, yaitu ketika raizo dilatih dari kecil hingga dewasa, jadi jangan berharap pada kekuatan cerita di film ini, tapi berharaplah pada adegan action yang nonstop brutal dan penuh darah ala James Mcteigue, bahkan beberapa adegannya mengingatkan adegan pertarungan V di V for Vendetta, dengan gerakan dramatisasi slow motion plus angle kamera yang bergerak tak terputus, tapi dengan porsi yang lebih banyak!

walaupun begitu, mungkin efek darahnya bagi saya sendiri kurang memuaskan, terlihat kurang nyata mungkin bagi saya, tapi adegan berkelahinya jangan ditanya, anda akan disuguhi dengan pemandangan kepala terputus hingga isi perut terburai kemana mana, penuh dengan aksi brutal ninja dalam kegelapan lengkap dengan shuriken dan samurainya, rain pun memerankan tokoh raizo dengan prima, akting yang lumayan bagus dan otot otot kekar yang dipamerkan, sudah merupakan suatu kemajuan luar biasa bagi aktor ini untuk berkiprah di hollywood, bagi anda yang ingin menonton film khas ala ninja dan kebrutalan didalamnya, dan jangan lupa, anda harus kuat melihat adegan adegan gory disini, maka ninja assassin cocok menjadi pilihan film action bagi anda, entertaining and bloody!!!

Who Watches Watchmen?


Watchmen
Who Watches RORSCHACH?

watchmen, film superhero terbaik tahun 2009? tentu saja, tidak ada film superhero lain yang bisa menyamai kualitas watchmen baik itu dari segi cerita, sinematografi, bahkan score musik sekalipun, itu setidaknya adalah opini dari seorang yang sangat mendewakan film ini di tahun 2009, hahaha, orang itu adalah saya dan tidak bisa dipungkiri, film ini sekaligus menjadi film pelengkap bagi 3 best vigilante superheroes movies alltime versi saya, watchmen di posisi pertama, di posisi kedua adalah V for Vendetta yang masih sama bernuansa politik, ketidakadilan, kebrutalan, dan hati nurani yang dipertanyakan, dan kemudian posisi terakhir diisi the dark knight, versi batman yang berbeda dari yang lain, membuat saya terperangah ketika pertama kali menontonya, ini adalah batman versi christopher nolan terbaik setelah batman begins. kembali ke watchmen, sekarang pertanyaanya adalah apakah anda sanggup menontonnya???